Trisal Tahir Walikota Palopo Terpilih Batal Dilantik 20 Pebruari

Headline, Politik232 Dilihat

PALOPO SAORAKYAT. COM– Trisal Tahir, satu-satunya Wali Kota di Sulawesi Selatan yang batal dilantik pada 20 Februari

Trisal Tahir, yang berpasangan dengan Akhmad Sarifuddin merupakan walikota peraih suara terbanyak pada pilkada 2024.

Tidak lantiknya pasangan yg bartagline Palopo baru yang diusung Partai Gerindra dan Partai Demokrat karena gugatan sengketa Pilkada di Mahkamah Konstitusi.

Trisal Tahir batal dilantik karena perkara terkait keabsahan ijazah Trisal yang digunakan saat mendaftar di KPU Kota Palopo.

Trisal Tahir disebut tidak memenuhi syarat untuk mendaftar sebagai calon Walikota Palopo, Sulawesi Selatan.

Pada pemilihan kepala daerah atau pilkada Kota Palopo pada tahun 2024 lalu,

Trisal Tahir dan Akhmad Syarifuddin mendapatkan nomor urut 4 dan menjadi pemenang pada pemilihan kepala daerah atau pilkada Palopo, Sulawesi Selatan.

Trisal Tahir-Akhmad Syarifuddin mengumpulkan perolehan 33.933 suara.

Juga satu Bupati terpilih di Sulsel batal dilantik, yang berasal dari Kabupaten Jeneponto. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *