Ibu Bayi yang Ditemukan di Sungai Meli Sudah Diamankan Polisi

Illustrasi: Foto Net

SULSEL. Saorakyat.com– Polisi akhirnya berhasil mengungkap pelaku pembuang bayi perempuan yang ditemukan warga di sungai Meli Desa Meli Kecamatan Baebunta Kabupaten Luwu Utara (Lutra)

Pelakunya yang tak lain ibu bayi tersebut. RSA (24) tahun warga Dusun Kamiri Desa Meli, Kecamatan Baebunta. RSA kini tengah menjalani pemeriksaan usai diamankan polisi bersama warga di kediamannya.

“Terduga sudah kita amankan, kini dalam pemeriksaan soal keterkaitannya dengan melahirkan bayi dan membuang di sungai Meli,” kata Kapolsek Baebunta Iptu Rodo Parulian Manik pada media ini via WhatsApp, Senin (15/3/2021) sore.

Menurut Rodo, pihaknya masih menyelidiki motif membuang bayi tersebut. Ada dugaan sementara hasil hubungan gelap (hugel) dengan pacarnya dari Malangke. Sebab, suami RSA sudah empat tahun merantau

Terduga Pembuang bayi perempuan di Sungai Meli, Lutra yang juga ibu bayi tersebut dintrogasi penyidik. Foto: Istimewa.

Kapolsek Baebunta ini menjelaskan, investigasi untuk penyelidikan dilakukan usai olah TKP dan mengarah kepada terduga. Ditambah informasi warga yang mencurigai kondisi fisik RSA, sebelumnya sudah disangka berbadan dua.

“Penyelidikan dan informasi warga dan dikuatkan dengan pemeriksaan tim medis pada pukul 15:30 Wita sore tadi, dengan melakukan trace atau pemeriksaan perempuan usia produktif pada 40 perempuan di Desa Meli, dan kuat dugaan pada ibu RSA,” sebutnya.

Dalam pemeriksaan trace tersebut dilakukan tiga orang bidan dari Pustu Meli bersama Pjs Kepala Desa Meli Asmadi Jamin bersama pemangku adat dan dibackup 5 personil Polri yakni, Aipda A. Ardiansyah, PS Kanit Sabhara Polsek Baebunta, Aipda Andi Tenri Angka Bhabinkamtibmas, Aipda Salam PS Kanit IK Polsek Baebunta, Bripka Hasdar Agt Ru II Sek BBT dan Brigpol Irvandi Agt Sat IK Res Lutra.

READ  Masmindo Terus Lanjutkan Dukungan Tanggap Bencana Luwu

Untuk sementara, polisi sudah mengamankan RSA terduga di Mapolsek Baebunta.

“Kasus ini akan ditangani di UPPA dan untuk sementara RSA diamankan di Mapolsek Baebunta” ujar Rodo.(*)