Hari Ini, Tercatat 357 Terkonfirmasi Positif Covid-19 di Indonesia

Jubir Covid-19 RI, dr. Acmad Yurianto

JAKARTA, Saorakyat.com–Seiring waktu, grafik penyebaran virus corona di Indonesia terus meluas. Per Kamis (23/4/20), kasus positif kembali bertambah 357 orang menjadi 7.775 dari sebelumnya 7.418 kasus.

“Jumlah kasus yang diperiksa 48.679 orang, dengan konfirmasi positif 7.775,” ujar juru bicara pemerintah untuk penanganan Covid19, Achmad Yurianto, dalam konferensi pers di Gedung BNPB, Kamis (23/4/20)

Angka ini didapat hanya dari hasil pengujian metode swab Polymerase Chain Reaction (PCR) di 43 laboratorium.

Selain metode PCR, pemerintah juga menggunakan metode pengambilan sampel darah (rapid test) hanya untuk pelacakan orang-orang yang kontak dengan pasien positif maupun bergejala Covid-19.

Sebelumnya, pemerintah berambisi untuk menargetkan pengujian 10 ribu spesimen setiap hari. Salah satunya dengan mendatangkan alat tes PCR sekaligus reagen dari Korea Selatan.

Pemerintah juga akan mengaktifkan 78 laboratorium untuk meningkatkan distribusi uji spesimen tersebut.

“Kita harus menuju target target 10 ribu real time PCR setiap hari. Target 10 ribu orang per hari bisa dipenuhi,” tegas Yuri. (rd)

READ  Kasus Covid-19 Terkonfirmasi Positif 1.447, Meninggal 53 dan Sembuh 651 Orang