Lutra Saorakyat.comโ Mobil Ambulance milik RSUD Andi Djemma Masamba mengalami kecelakaan tunggal di jalan Trans Sulawesi, tepatnya di Dusun Baloli, Desa Radda, Baebunta, Kabupaten Luwu Utara, Kamis (9/4/20) sekitar pukul.16.00 wita.
Ambulance dengan Nomor Polisi (Nopol) DP 15 H dikemudikan Basuki Akbar (36) dan dua orang rekannya Hendrik (29) dan Baso (30) dari arah Palopo menuju Masamba.
Oleh saksi mata, ambulance itu turun ke bahu jalan dengan kecepatan tinggi. Hingga menabrak pohon. Diguga sopir tak mampu mengendalikan laju kendaraannya.
Baca juga:
- Diskes Lutra Gunakan Rapid Test, 31 ODP Negatif Covid-19
- Bupati Luwu Imbau Warga Tetap di Rumah Selama Tiga Hari
- Bupati Lutra Salurkan PKH Senilai Rp1,2 Miliar dan Alsintan di Seko
โAmbulance ini dari arah Palopo menuju Masamba. Saat masuk tikungan, oleng dan hilang kendali sehingga turun ke bahu jalan dan menabrak pohon,โ kata Kasat Lantas Polres Luwu Utara AKP. Syarifuddin, S.Sos, M.H.
Meski demikian, sopir belum dimintai keterangan soal musabab kecelakaan tunggal itu. Karena sopir berikut dua rekannya dilarikan ke RS oleh warga
Tak ada korban jiwa peristiwa itu. Beruntung, sopir dan dua orang lainnya selamat. Sopir ambulance hanya mengalami luka pada kaki sebelah kanan dan luka lecet pada bagian wajah.
Sementara rekannya, Hendrik mengalami luka memar pada bagian leher dan Baso merasakan sakit di bagian dada.
Warga mengevakuasi dan mengantar ke RS RSUD Andi Djemma Masamba. Saat ini tengah mendapatkan perawatan secara intensif. (af/aj)