Masuk Caleg, Kades Lengkong Pamit Mundur Sebagai Kepala Desa

BUA SAORAKYAT – Kepala Desa Lengkong, Desi Pasangan S. An Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, pamit untuk mengundurkan diri sebagai Kepala Desa. Penyataan pengunduran dirinya sebagai kepala desa diungkapkan dihadapan warganya pada acara Penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) untuk bulan Juli sampai September 2023 di Kantor Desa Lengkong September 2023.

Pada kesempatan itu, Desi mengungkapkan terima kasih yang sedalam- dalam atas dukungan dan kerjasamanya selama menjabat sebagai kepala desa. Tanpa dukungan dan kerjasamanya selama ini, maka tugas kepala desa tidak maksimal. Dijelaskan, kemunduran dirinya sebagai kepala desa disebabkan dirinya akan ikut pada pemilihan calon legislatif Kabupaten Luwu, Pebruari 2024.

“Saya ingin berbuat yang lebih besar lagi, untuk masyarakat Luwu pada umumnya. Melalui lembaga DPRD. Sebab, selama menjabat kepala desa kemampuan berbaut sangat terbatas, ” urai Desa. Informasi yang dihimpun media ini menyebutkan Desi Patantan masuk sebagai caleg DPRD Kabupaten Luwu Daerah Pemilihan Tuju Partai NasDem. (*)

READ  Dijadwalkan Kamis, Presiden Jokowi Datang di Sorowako