Pemkab Luwu Akan Gelar Pasar Murah Dipusatkan di Belopa

BELOPA SAORAKYAT.COM – Pemerintah Kabupaten Luwu akan menggelar pasar murah dipertengahan ramadhan.

Kegiatan itu sebagai langkah Pemerintah Kabupaten Luwu dalam upaya pengendalian pangan murah jelang hari raya Idul Fitri 2023. Pelaksanaan pasar murah ini juga sebagai tindak lanjut surat Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan atas permintaan data daerah dalam kegiatan pasar murah, bazar atau pangan murah menjelang ramadhan dan hari raya Idul Fitri.

Dalam surat edaran penyampaian pasar murah ramadhan 1444 H yang ditandatangani Sekretariat Daerah Kabupaten Luwu, H Sulaeman yang ditujukan kepada seluruh camat di Kabupaten Luwu disebutkan, pelaksanaan pasar murah Kabupaten Luwu akan dilaksanakan pada 6 April 2023 di Tribun Lapangan Andi Djemma Belopa mulai pukul 10.00 WITA sampai selesai. Kiranya para camat menyampaikan kepada masyarakatnya untuk hadir di pasar murah tersebut.

Dalam surat edaran tersebut dijelaskan isi paket terdiri terdiri dari minyak goreng 2 liter, gula pasir 2kg, susu kental manis 2 kaleng, terigu 1 kg, dengan harga Rp70.000,. Serta pangan murah juga tersedia beras, bawang merah dan telur.

Menanggapi surat tersebut sejumlah kalangan mengatakan kenapa mesti hanya dipusatkan di Belopa saja. Itupun juga hanya satu hari. Baiknya dilaksanakan disetiap kecamatan.

Pasalnya wilayah Luwu sangat luas masyarakat butuh waktu untuk menempuh perjalanan demi mendapatkan sembako murah di Belopa. Sebut misalnya, dari Kecamatan Bastem, Bastura dan Walmas. Mereka harus menempu perjalanan panjang untuk sempai ke Belopa. Jadinya paket yang dibeli dengan harga murah tetapi biaya ke Belopa justru biaya besar. (jepi)

READ  Lewat Hak Diskresi, Husler Tetapkan Bumper Sorowako Kawasan Pemukiman Terbatas