Sampah Bertumpuk di Saluran Air Ibu Kota Kecamatan Ponrang

Sampah bertumpuk menutupi saluran air di Ibu Kota Kecamatan Ponrang.Foto: SR

Saorakyat.com–Saluran air menjadi alternatif pembuangan sampah di wilayah Kelurahan Padang Sappa, Kecamatan Ponrang, Luwu. Akibatnya sampah menumpuk di plat duiker hingga air meluap ke pemukiman warga.

Pemandangan ini terjadi tepatnya traffic light Padang Sappa, trans Sulawesi, Poros Makassar–Palopo (Perempatan menuju Bupon/Noling). Sekaligus Kelurahan Padang Sappa ini adalah Ibu Kota Kecamatan Ponrang

Tak jauh dari titik ini, sederet kantor pemerintahan, mulai Kantor Kelurahan, Kantor Kecamatan, Kantor Kepolisian dan Kantor Koramil, termasuk kantor perbankan dan pusat perekonomian warga.

83 KK Warga Bassiang Timur Menerima BLT-DD Tahap Pertama

PLTS Hybrid Milik PLN di Sulsel Resmi Beroperasi

Saban hari, tumpukan sampah rumahan, botol pelastik dan berbagai sampah lainnya menghiasi saluran irigasi yang menyeberangi poros Trans Sulawesi itu.

Meski begitu, warga terkadang bergotong royong membersihkan secara manual dan swadaya. Namun, sampah-sampah itu tak hentinya menjadi pilihan membuang sampah oleh warga, akhirnya warga sekitar jenuh.

Kondisi itu tak mendapat respon ataupun inisiatif dari pemerintah setempat hingga Dinas Kebersihan. Termasuk penegasan larangan membuang sampah pada saluran air. (reportase)

READ  Perda Hari Jadi Kota Palopo Disahkan