Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Kelurahan Cendana

PALOPO, SAORAKYAT– Akibat angin kencang disertai hujan di Palopo, mengakibatkan pohon tumbang disekitar jalan  Andi Paso  dan Jl. Andi Bintang  Kel Sendana Kec.Sendana Kota Palopo,  Senin sekitar pukul 18.00 WITA. Pohon tumbang itu terjadi  tepat didepan rumah Ketua RT 01 Massaguni.

Akibat kejadian tersebut, mengakibatkan aliran listrik disekitar Kecamatan Sendana, Kota Palopo padam. Namun dalam kejadian itu tidak ada rumah yang rusak berat.

Musdalipa saksi mata, warga RT 01 Kelurahan Sendana bahwa angin tiba-tiba datang begitu kencang disertai hujan dan pohon yang ada depan rumah saya tumbang.

“Iye pak anginnya sangat kencang disertai hujan yang sangat deras akibatnya  pohon yang ada di depan rumah Tiba-tiba roboh saya lihat langsung di depan rumah saya”ungkap Musdalipa.

Pantauan media ini dilokasi kejadian, sekitar pukul 18.30 wita , warga beserta aparat Pemerintah kelurahan Sendana menghubungi pihak PLN kota Palopo untuk pembenahan kable Listrik yang putus serta membantu warga setempat yang memiliki Chainsaw untuk memotong pohon yang tumbang. Turut hadir Bhabinkamtibmas dalam pembersihan kayu secara gotong royong.

Bhabinktibmas  Aiptu Sudirman menyampaikan agar setiap warga selalu memonitoring setiap kejadian yang ada di sekelilingnya.

“Diharap kepada seluruh warga agar senantiasa melaporkan setiap kejadian alam maupun kriminal kepada pihak kepolisian,TNI atau kepada pihak pemerintah setempat. Sebab tanpa adanya laporan dari warga kami dari pihak kepolisan tidak bisa apa-apa, “ujar Aiptu Sudirman Bhabinkamtibmas Kel. Sendana

Sekitar pukul 19.30 wita arus listrik kembali normal dan arus lalin   kembali lancar .(cull)

READ  Peringatan Hari Pahlawan di Palopo