Tarramatekkeng,saorakyat.com-Pemerintah Desa Tarramatekkeng,Kecamatan Ponrang Selatan, KabupatenLluwu menggelar rapat tahunan dalam rangka Musyawarah pembangunan (Musrenbang) Bertempat diaula kantor desa Tarramatekkeng,Rabu (22/01).
Dalam mnusrembang tingkat Desa Tarramatekkeng ini, menyepakati beberapa hal mendasar yang menjadi program prioritas pemerintah desa untuk diusul pada musrembang tingkat kecamatan.
Kepada media saorakyat.com, pada musrembang kali ini menyepakati rencana pembangunan fasilitas umum atau infrastruktur.
Kegiatan yang digelar diaula kantor Desa Tarramatekkeng ini dihadiri Sekcam Ponsel,Kades,Perangkat Desa,Kepala Dusun,Pendamping Desa,Ketua BPD dan anggota,PKK,dan tokoh masyarakat.
Disebutkan Kepala Desa Tarramatekkeng, Aswan, Musrembang ini merupakan pondasi awal dalam perencanaan pembangunan desa agar lebih efektif dan efisien untuk menentukan arah dari pembangunan.
โMusrenbang Desa adalah forum musyawarah tahunan untuk menyepakati Rencana Kerja Pembangunan Desa (RKPDes) tahun anggaran yang direncanakan.” ujarnya.
Kegiatan Musrenbang Desa ini hasil melalui musyawarah dusun dan bila masih ada usulan tambahan masih bisa ditampung sebelum usulan tersebut ditetapkan,โ terang Aswan. (rilis)