Penyaluran BLT-DD Ikuti Protokol Kesehatan Penanganan Covid-19

Aparat TNI,Polri dan Pemerintah Kecamatan Bua, memantau prpses penyaluran BLT-DD tahap ke lV di Desa Lare-lare, Kecamatan Bua, Luwu berlangsung tertib. Foto: istimewa

LUWU, Saorakyat.com–Penyaluran BLT-DD tahap ke lV di Desa Lare-lare, Kecamatan Bua, Luwu berlangsung tertib. Penyaluran bantuan sosial itu sebagai lanjutan penanganan dampak Covid-19 kepada keluarga kurang mampu.

Babinsa Desa Lare-lare, Serda Muh. Ridwan Patulak yang memantau langsung penyaluran di Kantor Desa Lare-lare melaporkan, penyaluran tetap mengikuti protokol kesehatan.

“Kami bersama unsur pemerintah kecamatan dan desa hadir langsung pada penyaluran bansos dan tetap mengedepankan standar protokol kesehatan yang menjadi dasar pencegahan Covid-19,” sebut anggota Koramil 1403-04 Padangsappa, Rabu (23/9/20).

Diketahui, jumlah penerima kali ini sebanyak 109 KK dengan indeks Rp.300 ribu/KK. (jep)

READ  Sekprov Sulsel Mendorong Pemkab Lutim Terus Berinovasi dalam Proses Pembangunan