Ultah ke-43, Indah Putri Indriani Fokus Mengabdi untuk Lutra

Banjarmasin, Saorakyat.com –
Momen spesial didambakan setiap orang. Apalagi bertepatan dengan hari kelahirannya. Lalu seperti apa orang nomor satu di Lutra menemukan momen spesial?

Hj. Indah Putri Indriani, lahir Enrekang 7 Februari 1977, kini menapak kakinya di usia 43. Seiring perjalanan politiknya, mencatat sejarah sebagai salah satu perempuan di Sulsel, terjun di dunia politik dan sukses menjadi kepala daerah di Lutra.

Jumat, 7 Februari 2020 lalu, menjadi hari spesial Bupati Lutra, sebagai hari lahirnya ke 43. Di momen bersamaan, menerima penghargaan anugerah kebudayaan dan literalisasi PWI. Namun, karena dianggap anugerah itu sebagai bagian peran masyarakatnya menjaga kelestarian budaya, akhirnya dipersembahkan untuk masyarakat Lutra.

Momen kebahagiaan tak sampai disitu. Indah Putri tiba di Hotel Victoria, Kota Banjar Baru, Kalimantan Selatan. Para Staff Pemkab Lutra menyediakan perayaan sederhana sebagai kado kejutan di ultah bupatinya.

Didampingi Kepala Bappeda, Rusdi Rasyid, Kepala Bapenda Tafsil Saleh, Kadis Pendidikan Jasrum, Kadis Kominfo Arief R Palallo, Kadis Perhubungan Hakim Bukara, Kadis Dispora Jumail Mappile memotong kue tar ulang tahun.

“Tak terasa ya, sudah semakin tua,” kelakar isteri Muh Fauzi anggota DPR RI dari Partai Golkar ini.

Di ultahnya, Indah ingin tetap bekerja keras menyelesaikan amanahnya memimpin Lutra hingga tanggal 23 September 2020.

Tak lupa, dia meminta doa seluruh warga Lutra agar diberikan kekuatan untuk terus mengabdi dan menyelesaikan program-program pembangunan di Lutra.

“Saya juga mohon doa kepada masyarakat Lutra agar semua PR program-program di Lutra bisa segera kami selesaikan,” ujarnya.

Disinggung soal isu politik, yang menyebut namanya sebagai kandidat calon bupati, Indah tak menjadikannya sebagai harapan di hari ultahnya ini.

READ  Bupati Lutra Berharap Sinergitas Penyelenggara Pemilu dengan Pemda

“Terima kasih atas upaya dilakukan teman-teman, saya ndak kepikiran dulu soal ikut bursa pemilihan calon bupati. Nanti masuk tahapan pemilu baru kita pikirkan,” cetusnya.

Indah menegaskan, tetap ingin fokus menyelesaikan tugas dan tanggungjawabnya sebagai Bupati Lutra
“Mengabdi di Lutra adalah mulia,” tukasnya menutup bincang-bincang dengan wartawan usai perayaan ultahnya.

Selamat, Bupati Indah Putri Indriani. Semoga tetap sukses di usia ke-43 ini (yustus/*)